Pewarna-id Jakarta. Tak mudah mengembangkan music tradisional Minahasa Sulawesi Utara di Tengah berkembangnya music elektronik yang simple dan mudah di bawa. Belum lagi di daerah yang jauh dari asal Kolintang itu sendiri. Namun demikian tak membuat Markus Soegiarto Hartono merasa lelah, namun tetap semangat mencintai music khususnya Kolintang, Markus terus mengembangkan musik tersebut.
Ir. Markus Soegiarto Hartono adalah seorang figur yang berperan penting dalam pemajuan kebudayaan dibidang seni tradisi Kolintang.
Ia bersama dengan alm. Petrus Kaseke mengarang buku Maimo Kumolintang (ajakan ber tong ting tang) yang sudah diterjemahkan kedalam Inggris dan bahasa Mandarin. Metode pengajaran musiknya sudah disosialisasikan dan diseminarkan ditingkat internasional. Sebagai musisi, ia bagian dari tim inti Indonesia Nasional Orchestra dibawah pimpinan Franki Raden yang sering mengadakan pertunjukkan musik ke manca negara.
Melalui dedikasinya sebagai pengajar dan upayanya dalam melestarikan seni tradisi ini, beliau telah memberikan kontribusi yang berarti bagi pengembangan kebudayaan Indonesia.
Berangkat dari komitmennya mengembangkan budaya khususnya musik Kolintang inilah Persatuan Wartawan Nasrani Indonesia di tahun ini memilihnya untuk menerima API 2023 figur budaya paling berperan.
API digelar di Komplek DPR/MPR RI Nusantara 5 Senayan Jakarta senin 31 Juli 2023, Markus yang menerima penyerahan dari Thony Ermando Sekretaris I Pengurus Pusat ini, mengucapakan terimakasih atas penganugerahan ini, kiranya menambah spirit ke depan mengembangkan musik kulintang. Karena musik juga bisa dipakai alat untuk relaksasi dan hiburan.
“Jika ada yang tertarik belajar kolintang saya siap membantunya”, tandas lelaki asal Salatiga Jawa Tengah ini saat berdiri di atas podium.
API 2023 selain Markus Soegiarto Hartono juga diterima 13 orang lainnya yang meliputi berbagai bidang baik Penjaga Keberagaman, Kepalda Daerah Pemangku kebhinekaan, artis, hukum, pemuda, misi dan Figur Oikumene, lembaga pendidikan, politik maupun sahabat Pewarna Bidang Pendidikan Syukurman Zebua.
API 2023 di buka senator dari Bali Arya Wedakarna yang sebelumnya memberikan orasi kebangsaan akan pentingnya tetap menjaga keberagaman. Sedangkan doa pembuka dipimpin Pdt Ronny Mandang Ketua Umum Persekutuan Gereja dan Lembaga Injil Indonesia (PGLII). Dan doa dari Pendeta Ronny Mandang ini oleh Arya Wedakarna anggota DPD RI mengatakan bahwa Pak Ronny pendeta pertama yang berdoa secara Kristiani di atas podium gedung MPR RI ini.
VIDEO tentang API 2023, silakan KLIK disini
APA dan SIAPA PEWARNA INDONESIA, SILAKAN KLIK DISINI